Harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) Baterai 7300 mAh

Harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 2016 - Mei 2016 kemarin, Samsung telah merilis sebuah tablet baru. Tablet baru tersebut, adalah Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016). Tablet ini merupakan tablet Samsung Galaxy Tab A Series. Sesuai namanya, tablet Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) ini memiliki ukuran layar 10.1 inchi. So, sangat besar sekali memang ukurannya.


Ukuran layar tablet Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) ini menjadi kelebihan tersendiri. Bagaimana tidak, dengan ukuran layar yang jumbo tersebut, anda akan sangat nyaman ketika menonton video, maupun bermain games. Untuk kualitas layar, sudah termasuk baik. Pasalnya sudah menggunakan PLS LCD, dengan resolusi 1200 x 1920 pixels (~224 ppi pixel density).


Harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 2016Walaupun layarnya ukuran jumbo, namun untuk ketebalannya termasuk tipis yakni hanya 8.2 mm. Tablet Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) ini memiliki sim card hanya satu. Walaupun begitu, untuk jaringannya sudah berfitur 4G LTE. Jadi, sangat membantu anda yang suka sekali terkoneksi dengan internet. Jaringan ini merupakan jaringan internet super cepat saat ini.


Tablet ini juga sudah menggunakan sistem operasi android Marshmallow. Jadi, tablet Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) termasuk tablet masa kini banget. Karena sudah memiliki banyak fitur yang kekinian. Kinerjanya juga sudah berprosessor Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53 dan menggunakan chipset Exynos 7870. Baterainya berkapasitas super jumbo 7300 mAh.


Untuk memperlancar kinerja tablet Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016), sudah ada RAM berkapasitas 2 GB. Sedangkan untuk memori internal sebagai ruang penyimpanan sudah berkapasitas 16 GB. Jika masih kurang luas, anda bisa memperluasnya dengan menambahkan microSD sebagai memori eksternalnya. Kemudian untuk fitur koneksivitasnya sudah sangat lengkap.



Harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 2016


https://www.youtube.com/watch?v=hyRx3LjT738

Sedangkan untuk spesifikasi kamera Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) telah ada 8 MP, f/1.9, autofocus, dan LED flash untuk kamera utamanya. Untuk kamera depannya adalah 2 MP, f/2.2, 1080p video. Mengenai harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 2016 terbaru di Indonesia, harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 2016 dibanderol 4 jutaan rupiah. Untuk informasi lainnya, bisa cek Harga HP Samsung.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Harga Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2016) Baterai 7300 mAh"

Posting Komentar