Harga Samsung Galaxy Young 2 Terbaru Bulan Ini
Harga Samsung Galaxy Young 2Samsung Galaxy Young 2 adalah satu dari ponsel kelas entri yang diproduksi oleh raksasa gadget Samsung sebagai penerus dari generasi pertama Galaxy Young. Tentu saja kali ini Samsung mengusung produknya dengan spek yang lebih baik namun tetap dengan mempertahankan harga dibawah Rp 1 Jutaan.
Harga Samsung Galaxy Young 2 saat ini sepertinya hampir sama dengan Gayoung terdahulu sewaktu pertama kali dirilis, yaitu pada kisaran Rp 900 ribuan. Tentu saja produk ini lebih tangguh dan ada beberapa peningkatan.
Anda yang berniat untuk membeli produk ini, ada baiknya untuk membaca terlebih dahulu detailnya berikut ini, silahkan lihat dulu kelebihan, kekurangan, Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Young 2
Baca juga:
>> Samsung Galaxy Young ...Seri pertama lebih murah
>> Samsung Galaxy Y Neo Duos
Spesifikasi Samsung Galaxy Young 2
- Jaringan : GSM, HSDPA
- SIM : Dual Kartu Sim
- Layar : Ukuran 3.5" Tipe TFT; Resolusi 320 x 480 pixels
- Kamera : Utama 3.15 MP; Depan tidak ada
- Internet : HSDPA, HSUPA
- Memori : Internal 4 GB; Eksternal microSD upto 32 GB
- OS : Android v4.4.2 (KitKat)
- CPU : 1 GHz Cortex-A7
- RAM : 512 MB
- Konektifitas : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n; Bluetooth v4.0; microUSB v2.0
- Fitur : Radio FM; MP3; MP4; Photo/ Video Editor
- Baterai : Li-Ion 1300 mAh
Kelebihan Samsung Galaxy Young 2
- Kartu menggunakan dual Sim dimana pada versi terdahulu anda perlu membeli produk yang berembel-embel Young Duos dahulu baru bisa mendapatkan yang versi dual
- Layar cukup baik untuk segi resolusinya daripada seri terdahulu, paling tidak untuk ukuran ponsel dibawah 1 Jutaan
- Sistem operasi sudah menggunakan yang paling baru yaitu KitKat
- Memori internal cukup luas dan bisa ditambah dengan eksternal microSD hingga 32 GB jika butuh penambahan memori
- RAM standar ponsel kelas entry sudah cukup untuk bisa menjalankan aplikasi-aplikasi media sosial yang ada di Playstore saat ini
Kekurangan Samsung Galaxy Young 2
- Layar masih TFT, berbeda dengan entri level dari Sony yang saat ini sudah banyak menggunakan IPS karena lebih jernih
- Tidak tersedia kamera depan
- Prosesor tidak cukup kuat untuk digunakan bermain games apalagi game-game yang membutuhkan kinerja CPU cukup tinggi
Harga Samsung Galaxy Young 2 Tabloid Pulsa
BULAN/ TAHUN | HARGA BARU | HARGA BEKAS |
September 2014 | Rp 996.000 | - |
Oktober 2014 | Rp 993.000 | - |
November 2014 | Rp 993.000 | - |
Desember 2014 | Rp 925.000 | Rp 700.000 |
Januari 2015 | Rp 925.000 | Rp 700.000 |
Februari 2015 | Rp 870.000 | Rp 600.000 |
Maret 2015 | Rp 870.000 | Rp 600.000 |
April 2015 | Rp 700.000 | Rp 500.000 |
Mei 2015 | Rp 700.000 | Rp 500.000 |
Juni 2015 | Rp 700.000 | Rp 500.000 |
Juli 2015 | Rp 700.000 | Rp 500.000 |
Agustus 2015 | Rp 700.000 | Rp 500.000 |
HP Samsung Lainnya | Klik disini |
Harga Samsung Galaxy Young 2 berdasarkan situs Tabloid Pulsa dibanderol dibawah Rp 1 Jutaan, itu artinya anda tidak perlu merogoh kocek cukup dalam untuk mendapatkan ponsel ini. Sementara di Lazada, Galaxy Young 2 putih Rp 989.000,- dan hitam Rp 943.500,-.
Demikian referensi Harga Samsung Galaxy Young 2 yang bisa kami sajikan untuk anda, jika dirasa memiliki pertanyaan silahkan komentar di kolom komentar facebook dibawah ini.
Rekomendasi HP Samsung
Galaxy Mega 2 New | Galaxy Grand 2 | Galaxy Alpha | Galaxy Grand |